Membuat program tentu saja merupakan salah satu aktivitas yang sangat mengasyikkan apalagi program untuk tugas kuliah (yee, asyiik). Pada MATLAB, kita bisa membuat berbagai macam program. MATLAB seperti namanya merupakan laboratorium matriks. Layaknya laboratoriam kimia, dalam laboratorium MATLAB, membuat program tentu saja ada caranya. Oleh karena itu, disini, aing akan memberikan contoh script program MATLAB yang bisa kalian pakai sebagai bahan pembelajaran, kalau perlu dijadiin contekan, muehehe. Aing juga menyediakan link download m-file-nya agar kalian bisa langsung membukanya di MATLAB, hehe.
Membuat program di MATLAB gak susah-susah amat, gak sesusah menemukan hukum gravitasi. Yang penting kalau udah mempelajari sintaks-sintaksnya dan cara kerjanya, pasti kita bisa membuat berbagai macam program, percaya deh. Nah, berikut contoh program MATLAB untuk mencari akar-akar persamaan kuadrat.
disp('Program Persamaan Kuadrat');
disp('Persamaan kuadrat adalah persamaan yang berbentuk ax^2+bx+c=0. Program ini berfungsi untuk mencari nilai akar.');
a = input('Masukkan nilai a :');
b = input('Masukkan nilai b :');
c = input('Masukkan nilai c :');
D = b^2 - 4*a*c;
if D > 0;
disp('Akar-akarnya real');
x1 = (-b + sqrt(D))/(2*a)
x2 = (-b - sqrt(D))/(2*a)
end;
if D == 0;
disp('Akar-akarnya kembar');
x = (-b)/(2*a)
end;
if D < 0;
disp('Akar-akarnya kompleks');
x1 = (-b + sqrt(D))/(2*a)
x2 = (-b - sqrt(D))/(2*a)
end;
Nah, itulah sintaksnya. Selamat menggunakan dan dipelajari yah . Kalau ada yang salah atau mau ditanyakan, silakan tanyakan di kolom komengtar.
Adapun file m-filenya, bisa kalian download pada link berikut.
Okey, sekian postingan dari aing. Kalo link download-nya rusak, tolong kasih tau di komeng. Kalo ada pertanyaan atau mau protes, silakan gugurkan keluhan kalian di kolom komengtar. Sampai jumpa di postingan selanjutnya. Bye~
Jangan lupa juga
Mainkan Free Litecoin Spinner untuk mendapat Litecoin gratis
Baca biografi George III
Ubah haluan, Kapten!!
No comments:
Post a Comment